Sabtu, 05 Januari 2013

Cantik dengan Bahan Unik

Yuk kita cari bahan unik yang manfaat dan kandungannya sebagai produk kecantikan terbaru..:D jadi gak semua bahan untuk kecantikan itu produksi dari pabrik kosmetik loh ,
bahan nya menggunakan sumber daya alam sebagai bahan dasarnya.Yang memberikan kesehatan ,kesegaran dan tentunya kecantikan yang lebih pada wajah.



 Caviar
 Produk kecantikan yang sedang tren ini berasdal dari telur ikan beluga atau Caviar yaitu mampu mengencangkan kulit wajah,menghambat penuaan dini serta memberikan kesan kulit lebih cerah,segar dan berseri.Caviar kaya akan Asam Amino yang mudah diserap kulit.

 Sakura 
Bunga asal Jepang yang dikenal dengan Cherry Blossom.Bunga Sakura mempunyai 4 jenis varian namun yang banyak digunakan untuk kecantikan wajah adalah jenis Shidarezakura dan Yedoenesis.Produk kecantikan Sakura mengandung melatonin yang membantu kulit menghancurkan radikal bebas sehingga menjadfi cerah alami. Antioksidan cherry blossom juga mampu meregenerasi sel kulit mati serta melembabkan kulit.

 Tea Tree Oil
 Berasal dari pohon melaleuca alterni-folia yang masih sebangsa dengan pohon kayu putih.Manfaatnya adalah dengan membasuhkan minyak essential tea tree pada wajah maka mampu mengurangi peradangan pada jerawat sehingga menghaluskan kulit wajah.juga mengurangi iritasi akibat salah menggunakan kosmetik.Minyak essential tea tree juga berguna untuk masalah rambut seperti menghilangkan ketombe,rambut berminyak.Karena teatree dapat mengatur kelenjar sebaceous yang terdapat pada bawah kulit.

 PomeGranate
 Lebih dikenal dengan buah delima yang sangat ampuh mengatasi kulit wajah dan tubuh. Sangat baik untuk kulit karena mengandung Kolagen yang dapat meningkatkan elastisitas kulit,juga mengandung Polifenol,Tannin dan Anthocyanins yang mampu mengurangi radikal bebas.Mampu mengurangi keriput kulit wajah sehingga PomeGranate bermanfaat juga sebagai anti Aging.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar